Kepala Patung Bung Karno di Alun-Alun Indramayu Mendadak Miring

19 November 2025 19:25

Patung Proklamator sekaligus Presiden ke-1 Republik Indonesia, Soekarno, yang berada di Alun-Alun Kabupaten Indramayu, Jawa Barat (Jabar) mengalami kerusakaan beberapa waktu lalu. Kerusakan yang berimbas pada miringnya bagian kepala tersebut diakibatkan tertimpa tenda yang terhempas oleh angin kencang.

Dinas Permukiman dan Perumahan (Disperkim) Kabupaten Indramayu Jabar yang menerima laporan tersebut segera melakukan pengecekan ke lokasi dan segera melakukan perbaikan pada patung tersebut. Sementara itu, patung Wakil Presiden pertama Mohammad Hatta yang berdiri di sebelahnya juga ikut diturunkan untuk melakukan pengecekan lebih lanjut. 
 

Baca juga:
Ini 5 Rekomendasi Wisata Terbaik di Malang-Gaya Hidup


Sebelumnya, peristiwa tersebut terjadi akibat angin kencang yang menerjang kawasan Alun-Alun Indramayu. Patung tersebut rusak usai tertimpa tenda yang sedang berdiri di lokasi kejadian.

Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Bidang Permukiman dan Perumahan Indramayu, Krisbiantoro, mengatakan bahwa timnya juga tengah melakukan penyelidikan lebih lanjut tentang penyebab terjadinya peristiwa tersebut dan tengah berdiskusi dengan pihak panitia pemilik tenda tentang biaya penggantian tenda.

(Shandayu Ardyan Nitona Putrahia Zebua)

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
Viral!, 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(Anggie Meidyana)