Luhur Hertanto • 26 November 2021 10:41
Polres Maros, Sulawesi Selatan, dan Polres Polewali Mandar, Sulawesi Barat, punya cara berbeda dalam program percepatan vaksinasi. Di wilayah hukum masing-masing digelar Operasi Zebra yang tidak hanya memeriksa dokumen kendaraan dan SIM, pengendara dan penumpang kendaraan juga diminta menunjukkan bukti telah divaksinasi lengkap covid-19. Warga yang kedapatan belum mendapatkannya akan divaksinasi di lokasi razia.