NEWSTICKER

1.200 KK Terdampak Banjir di Perumahan Puri Nirwana Bekasi

N/A • 26 February 2023 08:32

Sebanyak 1.200 kepala keluarga (KK) di Perumahan Puri Nirwana Residence, Desa Sukaraja, Kecamatan Karangbahagia, Bekasi, terdampak banjir, Minggu (26/2/2023). Mereka terpaksa tidak tidur karena khawatir banjir susulan.

Tingginya curah hujan di Puncak, Bogor, hingga mengalir ke Bekasi menjadi penyebab banjir tak kunjung surut. Cuaca ekstrem di seluruh wilayah Indonesia diprediksi terjadi hingga 28 Februari 2023. 

Banjir di Puri Nirwana Residence juga diakibatkan oleh jebolnya tanggul Sungai Kalenrasmi. Sungai tidak mampu menahan debit air setelah hujan deras mengguyur sejumlah wilayah di Bekasi dalam dua hari terakhir.

Sebelumnya, seorang warga Puri Nirwana Residence meninggal karena terlambat dievakuasi dan dibawa ke rumah sakit. Dari informasi masyarakat sekitar, Dimas meninggal karena menderita penyakit darah tinggi.

Ia meminta dievakuasi menggunakan perahu karet untuk dibawa ke rumah sakit. Namun, perahu karet datang terlalu lama sehingga korban tidak sempat dibawa ke rumah sakit. 

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow akun google news Metrotvnews.com

(Christine Sheptiany)