23 January 2026 09:47
Kondisi banjir di Kabupaten Pati, Jawa Tengah, kembali meningkat pada Jumat, 23 Januari 2026, setelah sempat mengalami penyusutan sekitar 10 sentimeter pada hari sebelumnya. Tingginya intensitas hujan yang mengguyur sejak semalam hingga pagi ini membuat debit air Sungai Juwana kembali meluap dan menggenangi pemukiman warga.
Tercatat sebanyak 63 desa yang tersebar di tujuh kecamatan kini terendam banjir dengan dampak terparah berada di Kecamatan Jakenan, Gabus, dan Juwana. Khusus di Kecamatan Juwana, sebanyak 23 desa dilanda banjir yang berdampak pada 10 ribu jiwa serta mengakibatkan enam desa terisolasi.
Beberapa desa yang terisolasi di antaranya adalah Desa Jepuro, Kedungpancing, Bumirejo, Doropayung, Bendar, dan Desa Bakaran. Ketinggian air di wilayah tersebut dilaporkan kembali bertambah hingga 20 sentimeter akibat kombinasi hujan lebat serta pengaruh pasang surut air laut.