NEWSTICKER

Gudang Seluas 10 Hektar di LA Terbakar Habis

N/A • 13 September 2022 10:22

Sebuah gudang komersial di dekat Los Angeles, Amerika Serikat, terbakar pada Senin (12/9/2022) waktu setempat.

Api berkobar dan menyebar dengan cepat, Gudang Komersial ini berisi kardus dan bahan yang mudah terbakar. setidaknya bangunan seluas 10 hektar hangus dilalap si jago merah.

Gudang ini terletak hanya beberapa meter dari Interstate 215 di Riverside County. Belum ada laporan korban jiwa maupun luka-luka dalam kejadian ini.

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow akun google news Metrotvnews.com

(Rulif Augheri Nail)