NEWSTICKER

Tanggul Sungai Jebol, Ratusan Rumah di Perumahan Arion Demak Terendam Banjir

19 February 2023 06:59

Ratusan rumah di Perumahan Arion Mas, Desa Kebonbatur, Kecamatan Mranggen, Kabupaten Demak, Jawa Tengah diterjang banjir bandang. Banjir bandang menerjang 500 rumah di Perum Arion Mas, Sabtu (18/2/2023) pukul 17.00 WIB.

Banjir bandang kali ini lebih besar dari pada Januari 2023 lalu dengan ketinggian air mencapai tiga meter. Salah seorang warga Kasroni mengatakan, sebelum terjadi banjir warga sudah bersiap mengemasi barang dan keluar rumah saat melihat debit air sungai sudah mulai tinggi.

Untuk banjir bandang yang kedua ini, warga sudah diperingatkan akan terjadi banjir oleh petugas BPBD. Tim gabungan BPBD Demak dan relawan menggelar patroli perumahan untuk memastikan bahwa tidak ada warga yang terjebak di dalam rumah. Sementara itu, anggota Polsek Mranggen dan Koramil Mranggen melakukan pengamanan di lokasi banjir.

Tag