Panglima TNI Laksamana Yudo Margono menggelar silaturahmi bersama Metro TV di Markas Besar TNI Cilangkap, Jakarta Timur. Yudo menyebutkan bahwa silaturahmi ini selain mempererat kerja sama di antara kedua belah pihak, juga membahas peran media menjelang tahun politik.
Silaturahmi digelar selama satu jam di Mabes TNI Cilangkap, Jakarta Timur. Perwakilan Metro TV di antaranya Pemimpin Redaksi dan Direktur Pemberitaan Metro TV Budianto bersama direksi dan juga jajaran redaksi Metro TV lainnya.
Yudo menilai bahwa Metro TV berperan aktif mengedukasi dan mempublikasi informasi kepada masyarakat. Ia berharap, media di Tanah Air dapat terus mendorong persebaran informasi hingga ke pelosok negeri.
"Selama ini saya kira Metro TV sudah sering bekerja sama dengan Mabes TNI juga Mabes Angkatan, tentunya ini sangat bermanfaat untuk publikasi TNI pada masyarakat," ujar Panglima TNI Laksamana Yudo Margono.