NEWSTICKER

Viral Debt Collector Meresahkan, Polisi Razia Oknum 'Mata Elang' di Kelapa Gading

N/A • 29 July 2022 17:25

Aksi dept collector menarik paksa motor di jalan meresahkan masyarakat. Pasalnya, mereka tidak segan-segan melakukan kekerasan saat melakukan aksinya. Polisi pun saat ini sedang gencar melakukan razia terhadap dept collector yang beroperasi di jalanan dengan menyisir lokasi kerap di jadikan tempat berkumpul kawanan mereka yang biasa di sebut "Mata Elang". Razia kali ini digelar berdasarkan adanya laporan dari masyarakat yang resah dengan keberadaan mata elang.


"Perihal adanya laporan dari masyarakat terkait ketidaknyamanan dengan adanya mata elang di wilayah Kelapa Gading, kebetulan tadi dapat satu di jalan yos sudarso hari ini kita akan coba untuk data dan mintai keterangan terkait kegiatan mereka di wilayah kita". ujar Kapolsek Kelapa Gading Kompol Vokky Sagal.

Sebelumnya aksi empat dept collector yang menghentikan paksa dan melakukan penganiayaan seorang pemotor di Kelapa Gading Jakarta Utara viral di media sosial. Tindakan pengambilan kendaraan secara paksa sebenarnya dilarang hukum. Polisi menegaskan ada prosedur dalam penarikan dan penagihan kendaraan dan masyarakat pun diimbau untuk melapor apabila mengalami kejadian kurang menyenangkan dari debt collector.

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow akun google news Metrotvnews.com

(Ahmad Firdaus)

Tag