NEWSTICKER

KPK Sita Aset Bupati Mamberamo Tengah Senilai Rp16 Miliar

21 February 2023 21:54

Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) telah menyita aset Bupati Mamberamo Tengah Ricky Ham Pagawak senilai Rp16 miliar. Aset Ricky Ham Pagawak berupa tanah, bangunan, kendaraan dan uang tunai.

KPK memastikan akan terus menelusuri aset-aset besar lain milik tersangka kasus suap dan gratifikasi, serta tindak pidana pencucian uang Ricky Pagawak.
 
Sebelumnya, Bupati Mamberamo Tengah Ricky Ham Pagawak ditangkap di Abepura, Jayapura, Papua, Minggu (19/2/2023). Ia ditangkap usai tujuh bulan buron.