NEWSTICKER

Eliezer Sebut Jaksa Galau saat Beri Tuntutan 12 Tahun Penjara

N/A • 2 February 2023 19:41

Kubu Richard Eliezer menyebut, jaksa tidak konsisten dan 'galau' karena menuntut Eliezer dengan pidana 12 tahun penjara. Padahal dalam surat tuntutannya, jaksa telah menyebut terdakwa Eliezer jujur dan membantu penegak hukum membongkar skenario pembunuhan berencana oleh Ferdy Sambo.

"Uraian yang diajukan penuntut umum sesungguhnya tidak konsisten. Di satu sisi, menyatakan terdakwa dengan keberanian dan kejujurannya telah berkontribusi membongkar kejahatan yang direncanakan untuk membunuh korban almarhum Brigadir J dan juga membongkar skenario saksi Ferdy Sambo," ujar Pengacara Eliezer, Rory Sagal, Kamis (2/2/2023).

Rory menilai, jaksa tidak memiliki landasan yuridis yang kuat dalam menentukan tuntutan. Hal inilah yang membuat jaksa disebut mengalami galau atau dilema yuridis.

Sebelumnya, jaksa menuntut Richard Eliezer dengan hukuman pidana 12 tahun penjara. Menurut jaksa, hal yang memberatkan Eliezer adalah eksekutor terhadap pembunuhan Brigadir J.

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow akun google news Metrotvnews.com

(Hajid Arrafi)