Zoomlion Indonesia Resmikan Kantor Pusat di Jakarta Utara

15 August 2023 09:22

PT Zoomlion Indonesia Heavy Industry meresmikan kantor pusat untuk kawasan regional Asia Tenggara di kawasan Kelapa Gading, Jakarta Utara. Persmian itu dihadiri oleh Country Manager for South East Asia Bruce Liu, Deputy Country Manafer for Indonesia Baron Li dan sejumlah pimpinan dari Zoomlion untuk Asia Tenggara.

Perusahaan produsen mesin konstruksi asal Tiongkok, PT  Zoomlion  Indonesia Heavy Industry (ZIHI) berhasil membuktikan eksistensi nya di Indonesia. Sudah lebih dari 20 tahun perusahaan tersebut bertahan melewati naik turun nya sektor industri Tanah Air.

Perusahaan asal Tiongkok ini memantapkan bisnisnya dengan memiliki lebih dari 10 cabang di beberapa kota besar dan berpusat di Jakarta.

Bruce Liu mengatakan Zoomlion terus mengembangkan sayap untuk pasar Indonesia dimulai dari penjualan, pengembangan produk produk terbaru yang efisien, canggih dan mampu meningkatkan produktifitas, hingga pelayanan layanan purnajual yang juga terus dikembangkan untuk meningkatkan kepuasan pelanggan.

Pada malam harinya, Zoomlion mengadakan gala dinner yang berlokasi di Tribrata, Jakarta Selatan untuk para pelanggan setia produk mereka. Ini merupakan komitmen dari perusahaan asal Tiongkok tersebut untuk memberikan pelayanan terbaik kepada pelanggan.

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
(Silvana Febriari)