NEWSTICKER

Peringati Jounalist Day 2023, MGN Gelar Gowes Bareng di Tangsel

18 February 2023 13:13

Dalam rangka Journalist Day 2023, Media Group Network mengadakan Jurnalis Gocapan (gowes ciptakan harapan) yang diselenggarakan di Living World, Alam Sutera, Sabtu (18/2/2023) pagi.

Kegiatan gocapan, gowes ciptakan harapan diikuti oleh 200 peserta yang merupakan bagian dari keluarga besar Media Group Network. Pada kegiatan ini, para peserta bersepeda mengelilingi kawasan Alam Sutra, dengan total jarak tempuh 11 kilometer jalur datar, dan waktu tempuh sekitar 45 menit.

Kegiatan Jurnalis Gocapan menjadi salah satu rangkaian kegiatan Journalist Day 2023. Selanjutnya acara puncak Journalist Day 2023 akan diselenggarakan pada 20 Februari mendatang.