Dirut Pertamina: Depo Plumpang Tak Mungkin Direlokasi
16 March 2023 19:49
Direktur Utama Pertamina Nicke Widyawati menegaskan Depo Pertamina Plumpang tidak mungkin dipindahkan dalam waktu dekat.
Diprediksi akan menjadi masalah besar bila Depo ditutup atau dipindahkan, karena dapat mempengaruhi pasokan BBM dan elpiji ke masyarakat.
"Kita tidak mungkin menutup atau memindahkan hari ini Plumpang, karena Plumpang merupakan 15% stok nasional," kata Dirut Pertamina Nicke Widyawati di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (16/3/2023).
Depo Pertamina Plumpang menyuplai BBM untuk 19 kota/kabupaten dan elpiji untuk 22 kota/kabupaten. Apabila Depo tersebut ditutup, maka akan menimbulkan masalah besar.
"Pertamina sejak tiga tahun lalu sudah merencanakan untuk membangun terminal tambahan yag disebut multi purpose terminal di Kalibaru," ujar Nicke Widyawati.