NEWSTICKER

Luhut Sulut Kemelut

N/A • 31 December 2022 19:12

Menko Maritim dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan sudah dua kali mengkritisi dan menyinggung Operasi Tangkap Tangan (OTT) yang dilakukan KPK karena dinilai memperburuk citra negara.

Luhut mengatakan, negara maju membangun sistem digitalisasi termasuk vendor, dapat mengurangi korupsi dan OTT.

Menurutnya, hampir tidak ada OTT di negara maju, karena terdapat sistem yang bagus dalam pencegahan korupsi, yakni dengan penerapan digitalisasi.

"KPK jangan sedikit-sedikit tangkap. Tapi, jika digitalisasi sudah jalan, tidak akan bisa lagi main-main," tegas Luhut.

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow akun google news Metrotvnews.com

(Rulif Augheri Nail)

Tag