5 July 2023 22:21
Kasus penipuan pre-order iPhone Si Kembar Rihana Rihani terus berlanjut. Kali ini muncul seorang korban bernama Pungky, yang justru ditetapkan sebagai tersangka kasus serupa. Padahal, Pungky menjadi korban lantaran bisnis dengan si kembar tak berjalan lancar.
Korban Pungky merupakan reseller iphone dari Rihana Rihani yang dilaporkan kliennya Siti Fatiha atas dugaan penipuan. Sang pelapor sebelumnya telah memesan ratusan ponsel berserta laptop merk Apple kepada Pungki.
Pungky yang memesan barang tersebut kepada si kembar tak kunjung juga mengirikan barang pesanan itu. Atas kejadian itu, Siti melaporkan Pungky ke Polsek Ciputat dan ditetapkan sebagai tersangka. Kasusnya kini telah memasuki persidangan.