Imbas Ledakan SMAN 72, Presiden Pertimbangkan Pembatasan Gim Online

10 November 2025 10:57

Presiden Prabowo Subianto mempertimbangkan pembatasan terhadap permainan daring atau gim online. Buntut insiden ledakan yang terjadi di SMA Negeri (SMAN) 72 Jakarta yang diduga dilakukan salah seorang siswa di sekolah itu.

Menteri Sekretaris Negara Persetyo Hadi mengungkapkan Presiden Prabowo tengah memikirkan langkah-langkah untuk membatasi serta mencari solusi untuk mencegah pengaruh negatif gim online yang berpotensi memberikan pengaruh negatif pada penggunanya, terutama generasi muda.

"Beliau menyampaikan terima kasih karena penanganan terhadap korban cukup cepat, sangat cepat. Kemudian juga penanganan di tempat kejadian perkara (TKP), penyelidikan, dan sebagainya juga menggali informasi sangat cepat. Tetapi lebih daripada itu beliau menekankan bahwa ini menjadi peringatan bagi kita semua," kata Prasetyo dikutip dari Headline News, Metro TV, Senin, 10 November 2025.

Prasetyo lantas mencontohkan permainan dengan genre pertempuran seperti Player Unknowns Battlegrounds (PUBG) yang dinilai dapat mempengaruhi psikologis pemain karena menampilkan berbagai jenis senjata dan unsur kekerasan yang mudah dipelajari.
 

Baca: Presiden Prabowo Beri Gelar Pahlawan ke 10 Tokoh Nasional, Ini Daftarnya

Selain dampak buruk gim online, kasus perundungan atau bullying di lingkungan sekolah juga menjadi perhatian Presiden.

"Beliau berpikir akan membatasi dan mencoba bagaimana mencari jalan keluar terhadap pengaruh-pengaruh buruk dari gim-gim online. Karena tidak menutup kemungkinan gim-gim online ini ada beberapa yang di situ ada hal-hal yang kurang baik yang mungkin itu bisa mempengaruhi generasi kita ke depan," kata dia.

"Jadi beliau juga menyampaikan bahwa memang kita perlu menumbuhkan kembali kepedulian sosial, menghidupkan kehidupan bermasyarakat. Beliau juga menyinggung karang taruna harus aktif kembali, pramuka harus aktif kembali. Kalau di lingkungan sekolah, bagaimana juga para guru dan tenaga pendidik harus lebih aware atau perhatian manakala ada sesuatu yang dirasa mencurigakan," sambungnya.

 

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
Viral!, 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(Diva Rabiah)