24 February 2025 14:05
Perkumpulan Lions Club Indonesia menggelar acara Cap Go Meh 2025 bersama ratusan lansia. Kegiatan ini dimeriahkan dengan penampilan barongsai yang lincah serta lantunan musik merdu dari sejumlah musisi ternama.
Sejak awal sudah terdengar lantunan musik instrumental Tiongkok menyambut kedatangan ketua panitia pengurus beserta sejumlah pejabat Lions Group International.
Pesta Hari Raya Imlek ini menyuguhkan aksi akrobatik barongsai yang lihai dan juga kompak senada dengan tabuhan perkusi khas Tiongkok penuh spirit.
Bahkan barongsai turut menafsirkan musik pop dengan tarian yang khas. Para hadirin juga dibuat kagum dengan olah vokal Putri Ayu yang menyanyikan lagu-lagu berbahasa Mandarin bersama peserta acara.
Baca: Kemeriahan Cap Go Meh Bogor Street Festival 2025 |