4 November 2023 20:02
Tiga relawan MER-C memutuskan untuk bertahan di Gaza, Palestina. Mereka berkomitmen membantu masyarakat Gaza yang mencari pertolongan di Rumah Sakit Indonesia.
Relawan MER-C Fikri Rofiul Haq mengatakan, relawan yang bertahan di Gaza kini dalam keadaan sehat. Namun, mereka masih berusaha bertahan di tengah serangan tiada henti Israel.
"Keadaan di luar RS Indonesia benar-benar mencekam. Militer Israel sudah sering sekali menargetkan di area RS Indonesia sehingga membuat kerusakan. Banyak plafon runtuh," ujar Fikri Rofiul Haq di Metro Hari Ini, Sabtu 4 November 2023.
Fikri mengaku, keputusannya bertahan di Gaza telah mendapatkan restu dari keluarga di Indonesia. Dukungan terutama datang dari sang ayah yang juga merupakan relawan MER-C.
"Keluarga mendukung keputusan saya dan dua relawan lain untuk bertahan di Gaza, terutama ayah saya," ujarnya.
Fikri berharap dukungan dan doa dari seluruh masyarakat Indonesia agar mereka dikuatkan dan dilancarkan dalam membantu masyarakat sekitar yang menjadi korban perang. Dia juga berharap agar perang ini segera berakhir. Bantuan kemanusiaan juga bisa cepat tersalurkan untuk para korban.
"Kami akan terus berjuang membantu masyarakat Palestina yang membutuhkan, terkhusus di RS Indonesia," ucap Fikri.