NEWSTICKER

Relawan Jokowi Pecah Kongsi

N/A • 21 May 2023 20:12

Relawan Gibran-Jokowi se-Jawa Tengah Jawa Timur mendeklarasikan dukungan kepada Prabowo Subianto sebagai bakal capres di Pemilu 2024 mendatang. Padahal, partai yang menaungi Gibran dan Jokowi yaitu, PDI Perjuangan, mendeklarasikan dukungannya kepada Ganjar Pranowo.

Relawan Jokowi mulai terpecah untuk memberikan dukungan kepada bakal capres di Pemilu 2024 mendatang. 

Bukannya mendukung pencapresan Ganjar Pranowo, relawan Gibran-Jokowi justru putar haluan mendukung Prabowo Subianto sebagai capres.

Dukungan itu disampaikan ketika Prabowo bertemu dengan putra sulung Joko Widodo, sekaligus Wali Kota Surakarta, Gibran Rakabuming Raka, Jumat (19/5/2023) malam.

Ada beberapa pertimbangan relawan Gibran mendukung Prabowo sebagai Capres 2024. Koordinator Relawan Gibran, Kuat Hermawan mengatakan, dukungan diberikan karena Prabowo berkomitmen meneruskan gagasan Jokowi. 

"Sikapnya itu Pak Prabowo untuk meneruskan program kerja Pak Jokowi," kata Koordinator Relawan Gibran, Kuat Hermawan.

Sebanyak 90% relawan yang menghadiri pertemuan ini dipastikan mendukung Prabowo. Sementara soal dukungan yang bertolak belakang dengan PSI Perjuangan, Kuat menegaskan relawan tidak terafiliasi dengan parpol.

Terkait hal ini, analis politik Ray Rangkuti menyebut pecahnya dukungan relawan ini terjadi karena adanya ketidakpuasan relawan terhadap calon presiden yang saat ini didukung oleh Joko Widodo.

"Kemungkinan besar di kalangan relawan ini juga ada semacam ketidakpuasan kepada pengelolaan partai politik terhadap kandidat capres, dalam hal ini adalah Ganjar Pranowo, yang dianggap mungkin lebih berwajah partai ketimbang relawan," kata Ray Rangkuti. 

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow akun google news Metrotvnews.com

(Sofia Zakiah)

Tag