NEWSTICKER

Indonesia Fashion Week 2023 Usung Budaya Gorontalo

25 February 2023 09:01

Indonesia Fashion Week (IFW) 2023 kembali digelar secara luring di Jakarata Convention Center Mulai 22 - 26 Februari 2023. IFW 2023 mengusung tema Gorontalo sebagai inspirasi gelaran fashion terbesar di Tanah Air.

Saat membuka gelaran IFW 2023, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno berharap gelaran ini dapat memperkenalkan budaya Indonesia ke kancah internasional. Sandiaga meyakini gelaran tahunan ini dapat mendorong pertumbuhan ekonomi Indonesia.

Tidak hanya mengusung tema budaya Indonesia lewat Sulam Karawo, Indonesia Fashion Week 2023 juga melibatkan 300 desainer lokal. IFW juga menjadikan Sulam Karawo sebagai tema utama dalam perlombaan Indonesia Young Fashion Designer Competition sebagai rangkaian acara dalam Indonesia Fashion Week.