24 June 2023 07:49
Sebanyak 16 tim bersaing dalam Piala Persija Series 1 2023. Dalam turnamen tersebut, Persija Muda berhasil keluar sebagai juara di seri pertamanya.
Persija Muda keluar sebagai juara turnamen Piala Persija Series 1, usai mengalahkan Persatuan Sepakbola Angkatan Darat (PSAD) di lapangan Giantkong, Jakarta Timur, Kamis 22 Juni 2023.
Duel Persija Muda kontra PSAD berjalan dengan sengit selama 2 x 45 menit. Pada babak tambahan, Persija Muda dan PSAD juga masih bermain imbang 0-0. Sehingga pemenang dalam laga tersebut harus ditentukan melalui drama adu penalti.
Tiga pemain Persija yakni Jagat Gumelar, Revan Adi dan Amar Affan sukses menceploskan bola ke gawang PSAD. Sementara PSAD, hanya Bintang Yudha dan Alsyaris Sobirin berhasil membobol gawang Persija Muda.
Ketua Persija Foundation Budiman Dalimunthe mengatakan, Piala Persija Series 1 berjalan dengan baik. Rencananya, Piala Persija akan digelar rutin dua kali dalam setahun.