Road to Juragan Jaman Now Season 5

22 January 2026 12:09

Tahun 2026, program Juragan Jaman Now (JJN) season 5 akan segera dimulai. Suka duka para peserta JJN menjalankan bisnis meraka menjadi inspirasi bagi siapa saja yang ingin memulai bisnis

Panelis Juragan Jaman Now, Reino Barack mengatakan, program JJM ini akan membuka banyak peluang bisnis, terutama untuk UMKM

"Saya rasa dari banyak challenges yang akan kami hadapi di 2026, ekonomi secara makro dan juga mikro, menurut saya ini akan membuka banyak peluang bisnis, terutama di UMKM." kata Panelis Juragan Jaman Now, Reino Barack, dikutip dari tayangan Zona Bisnis, Metro TV, Kamis, 22 Januari 2026.
 

Baca juga: Kui Indo Fishkin Raih Hibah Rp30 Juta, Basreng Ikan Tuai Pujian di Juragan Jaman Now


Peserta Juragan Jaman Now season 2, Dini, pemilik produk makanan "Mbrebes Mili." Mbrebes Mili diambil dari bahasa Jawa yang artinya air mengalir. Dini memiliki misi mengangkat hasil bumi daerah Brebes, Jawa Tengah, dan sebagai owner dari Mbrebes Mili, ia memulai bisnis bawang goreng menggunakan bawang merah asli Brebes.

Berkat keuletannya, Dini mendapatkan penghasilan hingga Rp1 miliar per tahun. Dengan mengikuti Juragan Jaman Now season 2, Mbrebes Mili mendapatkan berbagai tips-tips berbisnis makanan dari para mentor terbaik di Indonesia.

Bahkan, Dini mendapatkan investasi senilai 150 juta rupiah dari Irwan Mussry. Atas investasi tersebut, Irwan Mussry mengatakan, "Semua hasil investasi disumbangkan saja ke masjid". Hal ini membuat Dini sangat terharu dan bertekad terus mengembangkan bisnisnya. 

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
(Nopita Dewi)