Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo memanggil Walikota Surakarta Gibran Rakabuming ke rumah dinas Puri Gedeh di Semarang. Keduanya mengaku pertemuan ini hanya membahas soal proyek di Kota Solo.
Pertemuan hanya berlangsung 30 menit dan tertutup. Sebelumnya, pertemuan ini diduga membahas soal perbedaan pendapat tentang polemik batalnya penyelenggaraan Piala Dunia U-20 di Indonesia.
Gibran mengatakan sebagai bawahan dalam struktur pemerintah daerah, ia siap menerima perintah dan mengaku minta maaf terhadap atasannya yakni Ganjar karena adanya perbedaan pendapat sehingga viral di media sosial.
'Saya sebagai bawahan siap untuk menjalankan perintah dari atasan. Saya juga tadi langsung meminta maaf ke bapak Gubernur (Ganjar Pranowo) apabila kemarin kita berbeda pendapat,' kata Gibran.