29 September 2023 09:16
PDI Perjuangan akan menggelar Rapat Kerja Nasional (Rakernas) ke-IV mulai Jumat, 29 September 2023 di JiExpo Kemayoran, Jakarta. Rencananya, Presiden Joko Widodo akan hadir dalam acara tersebut. Selain itu, empat ribu petani dan nelayan dari seluruh Indonesia juga dikabarkan ikut hadir.
Rakernas ke-IV PDI Perjuangan akan digelar hingga Minggu, 1 Oktober 2023. Di hari pertama, Rakernas akan digelar terbuka dengan fokus pembahasan mengenai kedaulatan pangan untuk kesejahteraan rakyat Indonesia. Isu ini juga menjadi tema utama dari Rakernas PDIP kali ini.
Wakil Presiden KH Maruf Amin serta jajaran Menteri Kabinet Indonesia Maju juga dipastikan hadir. Rakernas juga dihadiri ketua, wakil, dan sekretaris PDIP setingkat provinsi/kabupaten hingga anggota DPR RI.
Seluruh kader dari unsur 3 pilar partai yaitu struktur, eksekutif, dan legislatif partai hadir langsung di JiEXPO. Selain itu, perwakilan partai pendukung Ganjar dipastikan hadir.
Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto mengatakan, pengurus serta kader dari seluruh daerah mengirim simpatisan untuk hadir. Termasuk, memamerkan produk-produk kebanggaan mereka.
"Diperkirakan hampir empat ribu perwakilan petani dan nelayan akan datang di Rakernas ini," kata Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto di Jakarta, Kamis, 28 September 2023.
Sementara pada hari kedua dan ketiga, Rakernas PDIP digelar tertutup karena bakal ada pembahasan mengenai Pileg dan Pilpres 2024. Namun demikian, Hasto menyebut belum ada rencana deklarasi sosok bakal cawapres pendamping Ganjar Pranowo.