Proliga 2023: Putri Jakarta BIN Tumbangkan Bandung BJB 3 Set Langsung
N/A • 4 February 2023 06:53
SHARE NOW
Tim voli putri Jakarta BIN sukses menumbangkan tim Bandung BJB Tandamata tiga set langsung di laga pekan pertama putaran kedua Proliga 2023 yang berlangsung di GOR Tri Dharma Gresik, Jawa Timur, Jumat (3/2/2023). Ratri Wulandari dan kawan kawan tampil dominan dan menang dengan skor 25-17, 25-20, dan 25-22.
Serangan tim Jakarta BIN efektif menembus pertahanan Bandung BJB Tandamata di set pertama. Terus mendominasi jalannya pertandingan, serangan-serangan Jakarta BIN terus meningkat hingga menutup kemenangan di set ketiga.
Pelatih Jakarta BIN, Octavian mengungkapkan timnya bermain sangat bagus dibandingkan pada putaran pertama. Kedatangan pemain asing baru asal Brasil, Fernanda Tome, berhasil mengangkat moral pemain.
Posisi Jakarta BIN bertahan di peringkat tiga klasemen sementara dengan poin 17 menyamai poin Bandung BJB Tandamata yang berada di posisi dua.