26 November 2024 13:28
Pemerintah Kabupaten Bengkulu Selatan terus berupaya memajukan daerah Kabupaten Bengkulu Selatan. Untuk mencapai hasil yang baik, tentunya perlu perencanaan yang baik juga. Hal ini tentunya terus dilakukan Pemerintah Kabupaten Bengkulu Selatan untuk memajukan daerah dalam berbagai sektor.
Pada tahun ini Bengkulu Selatan dinobatkan menjadi yang terbaik pertama se-Provinsi Bengkulu dalam perencanaan pembangunan. Capaian ini sesuai dengan rencana pembangunan daerah yang dikerjakan oleh Pemkab Bengkulu Selatan secara maksimal dan terukur. Sehingga pada 2024 ini, capaian tersebut diapresiasi Bappenas dan Kemendagri Republik Indonesia.
| Baca juga: Pemkab Bengkulu Selatan Meluncurkan Program Internet Gratis dan CCTV |