Sarasehan Barisan Merah Putih Dorong Sinergitas Pemprov Papua Tengah dan Masyarakat Adat

14 November 2025 10:03

Untuk membangun Papua Tengah menuju Indonesia maju, organisasi masyarakat Barisan Merah Putih (BMP) Republik Indonesia (RI) wilayah Papua Tengah menggelar sarasehan. Sarasehan ini guna mendorong adanya kerja sama yang nyata dan konkret antara Pemerintah Provinsi Papua Tengah dengan masyarakat adat.

Kegiatan sarasehan ini dilaksanakan pada Kamis, 13 November 2025, di aula pertemuan RRI Jalan Merdeka, Nabire, Papua Tengah. Sarasehan ini menghadirkan perwakilan pemerintah Provinsi Papua Tengah, para kepala suku, tokoh adat, tokoh masyarakat, dan para sahabat Barisan Merah Putih, serta sejumlah elemen organisasi masyarakat yang ada di Nabire.

Kegiatan sarasehan ini dibuka oleh Gubernur Papua Tengah yang diwakili oleh Kepala Biro Perekonomian dan Administrasi Pembangunan Provinsi Papua Tengah, Yohanes You. Acara pembukaan kemudian diteruskan dengan pemetasan tari-tarian budaya adat setempat yang diperankan oleh sanggar tari Avatar Nabire.

Acara sarasehan ini terus berjalan dan dilanjutkan dengan pemaparan materi-materi sarasehan oleh para narasumber. Di antaranya Sekretaris Jenderal DPP Barisan Merah Putih RI Ali Kabiay, Wakil Ketua I Majelis Rakyat Papua Tengah Paulina Marey, serta tokoh pemuda Jull Eddy Way.
 

Baca juga: #OnThisDay 11 November, Terbentuknya Provinsi Papua Selatan Setelah 20 Tahun Diperjuangkan

Sekretaris Jenderal Dewan Pimpinan Pusat Barisan Merah Putih Republik Indonesia, Ali Kabiay menyatakan kegiatan Sarasehan dapat menjadi barometer dukungan masyarakat terhadap pemerintah dalam melaksanakan upaya pembangunan di wilayah Papua Tengah.

"Kami juga memberikan dukungan terhadap kepemimpinan Presiden Prabowo Subianto dan juga Kabinet Merah Putih untuk terus melaksanakan kegiatan-kegiatan positif yang representatifnya ada di daerah yang diwakili oleh pemerintah Provinsi Papua Tengah dan didukung penuh oleh masyarakat adat," ungkap Ali Kabiay.

Ali Kabiay berharap hasil dari sarasehan kali ini dapat ditindaklanjuti dan menghasilkan hal positif yang berguna bagi masyarakat adat dan pemerintah di wilayah Papua Tengah.

"Bagaimana keterlibatan masyarakat adat bersama pemerintah provinsi untuk membangun Provinsi Papua Tengah menuju Indonesia Emas atau menuju Indonesia maju bersama enam suku seluruh masyarakat adat, Majelis Rakyat Papua Provinsi Papua Tengah, Pemerintah Provinsi Papua Tengah, tokoh adat, tokoh pemuda, tokoh perempuan, tokoh masyarakat," jelas Ali Kabiay.

"Jadi kami berharap kegiatan ini dapat terus dilanjutkan. Ini menjadi kegiatan positif dan barometer bagi perkembangan dukungan terhadap pemerintah pusat," sambungnya.

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
Viral!, 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(Anggie Meidyana)