6 January 2026 18:08
Presiden Prabowo Subianto mengumpulkan seluruh jajaran Kabinet Merah Putih dalam agenda retret di Hambalang, Bogor, Jawa Barat, Selasa, 6 Januari 2026. Retret ini menjadi momentum evaluasi satu tahun kinerja pemerintahan sekaligus penyelarasan strategi besar menuju tahun 2026.
Berbeda dengan retret sebelumnya di Akademi Militer Magelang yang berlangsung beberapa hari, retret kali ini digelar padat selama satu hari penuh tanpa agenda menginap. Fokus utama pembahasan meliputi ketahanan pangan, energi, program makan bergizi gratis, hingga hilirisasi.
Dalam arahannya, Presiden Prabowo menegaskan keberhasilan strategi Transformasi Bangsa yang diusungnya, yakni membawa Indonesia mandiri dan berdikari. Salah satu capaian terbesar yang disorot adalah keberhasilan Indonesia mencapai swasembada pangan pada akhir Desember 2025.
| Baca: Presiden Pimpin Retret Jajaran Kabinet Merah Putih di Hambalang Siang Ini |