27 April 2021 09:01
Ma Haiqing, pemilik restoran lamien halal di Muara Karang merupakan seorang muslim asal Kota Lanzhou, Provinsi Gansu. Ma Haiqing mengatakan bahwa selama bulan Ramadan, muslim Tiongkok akan memilih makanan yang menurut mereka paling baik dan bergizi. Di wilayah utara Tiongkok, bulan Ramadan selalu jatuh pada musim dingin, dan para muslim di sana biasanya berbuka dengan gorengan, daging ayam, daging kambing dll untuk menambah energi.