12 November 2021 14:00
Indonesia mengantisipasi lonjakan kasus covid-19 akibat libur natal dan tahun baru. Tindakan kewaspadaan juga harus dilakukan terhadap varian baru covid-19 delta plus AY.4.2 yang sudah terdeteksi di Malaysia dan Singapura. Oleh karena itu, masyarakat diingatkan untuk tidak lalai dalam melaksanakan protokol kesehatan, serta pemerintah tidak gegabah dalam mengambil kebijakan penanganan covid-19.