NEWSTICKER

70% Kendaraan Pemudik Belum Balik ke Jabodetabek

N/A • 27 April 2023 18:33

PT Jasa Marga mencatat sebanyak 700 ribu atau 70% kendaraan belum kembali ke Jabodetabek dalam masa arus balik Lebaran 2023. Tercatat, baru 30% atau 300 ribu kendaraan pemudik yang sudah kembali ke Jakarta dan sekitarnya.

Diperkirakan 700 ribu kendaraan tersebut masih tertahan di Jawa Tengah dan sekitarnya. Ratusan ribu kendaraan tersebut diproyeksikan kembali ke Jabodetabek secara merata pada periode 27 April hingga 1 Mei 2023. Sedangkan 30 April hingga 1 Mei 2023 diproyeksikan sebagai puncak arus balik gelombang kedua.

Total kendaraan yang telah melewati tol Trans Jawa di masa mudik diperkirakan mencapai 984 ribu kendaraan. Namun, baru sekitar 288 ribu kendaraan yang kembali ke Jabodetabek pada periode 24-27 April 2023. 

Arus balik gelombang kedua diprediksi akan landai dan ramai lancar dengan adanya sistem one way yang masih diterapkan. Diproyeksikan, per harinya ada 140 ribu kendaraan kembali ke Jabodetabek hingga 1 Mei 2023 mendatang. 
(Rulif Augheri Nail)