Bastian Steel kembali ke layar lebar setelah lima tahun hiatus. Personel grup dari TBA ini mengambil peran di film horor 'Selepas Tahlil' yang mengangkat suatu mitos.
Dunia bioskop Tanah Air kini akan semakin seru dengan kehadiran salah satu film horor bertajuk selepas tahlil. Film ini diangkat ataupun diadaptasi dari salah satu episode podcast yang berhasil menarik jutaan penonton.
Percaya atau tidak percaya, kisah film tersebut diangkat dari kisah nyata. Sehingga BION Studios kini mengemasnya dalam sebuah tayangan layar lebar yang bisa menjadi alternatif tontonan untuk Anda.
Sutradara dari selepas tahlilan Adriano Rudiman menyebut film 'Selepas Tahlil' diambil dari sebuah podcast. Ia merasakan tantangan tersendiri dalam mentransformasikan kisah dari format audio ke format audio visual.
"Pertama karena tanggung jawab sebagai sebuah film yang diadaptasi dari podcast gitu. Saya ingin juga orang punya experience berbeda dari sekadar mendengarkan menjadi melihat gitu. Dan itu berbeda
dan ketika melihat gitu tang kesulitannya adalah bagaimana supaya ini benar-benar bisa seram di bentuk visual," katanya.
"Selepas tahlil adalah film yang enggak cuman soal ngeri, horor, dan klenik dan lain-lainnya, tapi juga sebuah film yang untuk direnungkan bersama oleh keluarga. Jadi, tonton 'Selepas Tahlil' karena dengan nonton ini kamu bisa lihat kita jangan sampai nyesal ketika kita masih bersama keluarga kita," ucapnya.