5 March 2025 21:19
Banjir luapan Kali Kalimalang masih merendam Mal Mega Bekasi. Dengan mengoperasikan 10 mesin pompa, manajemen mal masih berjibaku menguras air.
Hingga Rabu sore, 5 Maret 2025, banjir masih menggenangi lahan parkir dan merendam sejumlah kendaraan di parkiran Mal Mega Bekasi. Banjir juga masuk hingga lantai dasar mal dan merendam semua toko.
Penjual yang terdampak mulai berdatangan untuk menyelamatkan aset jualan. Untuk menguras air, manajemen mal mengoperasikan 10 mesin pompa.
Selama proses ini, mal ditutup sementara hingga banjir benar-benar surut.
| Baca: Mall Mega Bekasi Terendam Banjir, Pengunjung Panik dan Terjebak |