GPG Mandatkan Anies Baswedan Sebagai Calon Presiden 2024
13 March 2023 15:49
Sejumlah guru non PNS dan pensiunan guru yang tergabung dalam Gerakan Pilih Guru (GPG) memberikan mandat kepada Anies Baswedan untuk menjadi calon presiden 2024.
Bertempat di sekretariat bersama relawan Anies Baswedan (Baleanies), Sabtu (11/3/2023), sejumlah guru yang tergabung dalam GPG 2024 mendeklarasikan sekaligus memberikan mandat kepada Anies Baswedan untuk menjadi calon presiden 2024.
Mandat tersebut kemudian diserahkan kepada koordinator Baleanies dan kepada para perwakilan partai yang sudah menyatakan diri mendukung Anies untuk menjadi capres.
Menurut Koordinator GPG 2024 Irwan Hermawan, upaya ini merupakan ikhtiar para pensiunan guru dan non ASN agar kualitas pendidikan dan nasib guru di Indonesia semakin baik.
GPG merupakan gerakan sosial yang memanfaatkan media sosial maupun media massa untuk mendorong masyarakat, khususnya insan pendidikan agar mau memilih para pemimpin di eksekutif dan legislatif yang berlatar belakang guru.