16 April 2025 19:19
Gunung Lewotobi Laki-Laki di Kabupaten Flores Timur, Nusa Tenggara Timur kembali erupsi yang disertai bunyi dentuman keras, Rabu, 16 April 2025. Sepanjang pagi ini, setidaknya terjadi lebih dari dua kali letusan.
Erupsi terjadi pada pukul 05.33 WITA. Erupsi terjadi disertai dentuman yang sangat keras dengan tinggi kolom abu vulkanik sekitar 3.500 meter.
Pos Pemantau Gunung Lewotobi Laki-Laki menyampaikan, suara ledakan terdengar kuat hingga di pos pemantau di Desa Pululera.
Saat ini status gunung ada pada level 3 atau siaga. Masyarakat diimbau untuk tidak melakukan aktivitas apapun dalam radius enam kilometer dari pusat erupsi Gunung Lewotobi Laki-Laki.