Melalui Gerakan AMANAH (Aksi Muslim Antisipasi Masalah), PT Kalbe Farma Tbk mengajak ratusan santri di Pondok Pesantren Assalafi Al Fithrah peduli akan kesehatan. Hal ini dilakukan dalam rangka merayakan Hari Santri Nasional 2023.
PT Kalbe Farma Tbk melalui anak usaha Kalbe Consumer Health and Brand Kalpanax menggelar kegiatan edukatif dengan mengajak 600 santri di Pondok Pesantrein Assalafi Al Fithrah untuk lebih menjaga kesehatan kulit, terutama di musim panas seperti saat ini.
Kegiatan edukatif ini diisi juga dengan penyerahan donasi obat-obatan dan vitamin kepada pihak ponpes.
Gerakan Amanah merupakan perwujudan visi isi dari Kalbe untuk bersama menyehatkan bangsa, salah satunya di kalangan santri di pesantren dan kehidupan di lingkungan ponpes. Hal ini dinilai perlu guna terhindar dari penyakit kulit di musim panas yang lembab untuk menuju pola hidup bersih dan sehat.
Kegiatan kampanye Gerakan Amanah ini juga dilakukan di pesantren lain di 26 kota di Tanah Air dengan target memberikan pendidikan kesehatan kulit dan menjaga tetap sehat dan bersih di lingkungan pesantren sebanyak 50 ribu santri.
General Manager Commerca Kalbe Consumer Health Kustanto Pramono menyebutkan bahwa kegiatan ini bagan dari CSR Kalpanax untuk meningkatkan standar kesehatan, khususnya kulit pada komunitas pesantren di Indonesia.
Berdasarkan data dari Kementerian Agama pada 2022/2023, terdapat 39.043 ponpes yang ada di Indonesai dengan jumlah santri sebanyak 4.080.000 orang.
Dari data penelian Jurnal Unpad JSK 2023, tingkat prevelensi infeksi jamur di pesantren juga cukup tinggi. Artinya kehidupan di ponpes lebih berpotensi terserang atau beresiko mengalami gangguan penyakit kulit.
Tak hanya memberikan pendidikan dari dokter kulit, Gerakan Amanah juga memberikan fasilitas untuk santri berupa pelayanan kesehatan kulit gratis.