Viral Polisi Tembak Pemuda, Kapolrestabes Makassar: Sesuai Prosedur Penangkapan
N/A • 10 May 2023 19:03
Sebuah video penembakan yang dilakukan polisi terhadap seorang pemuda di Makassar, Sulawesi Selatan, beredar luas di media sosial. Aksi penembakan itu diketahui terjadi pada Senin (8/5/2023) malam, tepatnya di Jalan Adiyaksa.
Beberapa saat setelah penembakan itu terjadi, direkam oleh pihak keluarga yang tak terima bahwa pemuda (J) ditembak sebanyak tiga kali oleh polisi Polsek Panakukang Makassar.
Pihak Kapolrestabes Makassar menyebut penembakan sudah sesuai prosedur lantaran keselamatan polisi terancam. J mengancam menggunakan senjata tajam saat akan ditangkap karena mencuri dengan kekerasan.
J diketahui tak hanya seorang residivis, tetapi juga sempat berurusan hukum akibat membakar rumah ibadah di Jalan Adiyaksa, Makassar, beberapa tahun lalu.
(Thirdy Annisa)