Digitalisasi Bansos Mendapat Apresiasi Masyarakat

2 November 2025 15:44

Kementerian Sosial (Kemensos) tengah menggencarkan digitalisasi bantuan sosial (bansos). Langkah yang dapat mengefektifkan penyaluran bansos kepada penerima manfaat mendapat apresiasi dari masyarakat.

"Kalau menurut saya digitalisasi bansos kemarin September itu sangat bagus sekali. Program pemerintah ini harus kita dukung  karena memang kondisi yang ada dengan begitu akan bisa terdeteksi dan dapat membuat efektif penyaluran bansos," kata Mustika selaku warga Surabaya dikutip dari Metro Siang, Metro TV, Minggu, 2 November 2025.

"Kalau saya lihat selama ini beberapa mungkin ada yang  penyalurannya masih belum tepat sasaran. Digitalisasi bansos
itu nanti akan bisa terdeteksi secara detail dari kelurahan masing-masing," tambahnya.

Sementara itu, Tuti Handayani selaku warga mendukung penyaluran bansos tanpa korupsi, kolusi, dan nepotisme. Pasalnya, bansos salah sasaran kerap disebabkan praktik nepotisme aparat pemerintahan.
 

Baca: Populer Ekonomi: Beda BPNT dan BLT Kesra hingga Harga Terbaru BBM Pertamina

"Kalau saya itu lebih pada maraknya korupsi, kolusi, negosiasi (KKN). Jadi kerabatnya yang punya kedudukan itu baik di kelurahan atau sekitar RT atau RW kerap mendaftarkan keluarganya yang bukan merupakan sasaran bansos agar mendapat bantuan. Hal ini membuat penerimaan bansos banyak yang salah sasaran," ujarnya.

Selain itu, langkah pemasangan stiker bertuliskan keluarga miskin membuat penerima bansos dari kalangan ekonomi mampu undur diri. Hal itu membuat penyaluran bansos makin efektif.

"Langkah digitalisasi dan pemasangan stiker di rumah-rumah itu. Mereka kalau merasa mampu terus ada stiker itu membuat mereka mengundurkan diri dari bansos," sambungnya.

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
Viral!, 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(Diva Rabiah)