Lagu 'Sepatu untuk Kakimu' oleh Gary dan Gany Hadirkan Warna Murni Cinta Kasih

2 February 2025 16:23

Dua artis muda Gery Gany baru saja mengeluarkan satu lagu 'Sepatu untuk Kakimu'. Lagu ini dirilis pada November 2024.

Lagu yang diciptakan oleh kakak beradik kembar Gery dan Gany mengungkap lagu ini menyiratkan makna cinta kasih yang sebenarnya. 

"Kami sedang mempromosikan single terbaru kami 'Sepatu untuk Kakimu' dan buat konten. Adapun lagu ini memaknakan bagaimana cara kita mencintai seseorang dengan ketulusan dan bagaimana kita memandang cinta itu sendiri," ungkap Gery dalam Showbiz, Metro TV, Minggu, 2 Februari 2025.

"Gery memandang cinta itu seperti sepatu dan kaki. Sepatu yang selalu melengkapi kaki di hujan, panas, dan di semua situasi," tambahhya.
 

Baca: Siap-Siap! Sore Ini Maroon 5 'Goyang' Panggung JIS

Gany mengungkap dirinya lah yang menulis lagu tersebut kemudian akhirnya disempurnakan dengan Gery.

"Musiknya di-compose berdua, tetapi lebih spesial dari Gary," kata Gany.

Gany mengungkap lagunya mendapat respons yang memuaskan dari para pendengar. Menurut Gany lagu ini memberi perasaan hangat dan kilas balik pada kenangan-kenangan manis bersama keluarga dan orang tersayang.

"Secara garis besar, teman-teman yang dengar lagu ini merasakan rindu dengan orang tua di kampung, ada yang merasa kilas balik ke masa lalu," kata Gany.

Pembaca dapat mendengarkan 'Sepatu untuk Kakimu' oleh Gary dan Gany di berbagai platform musik kesayangan.

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
Viral!, 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(Diva Rabiah)