KAI Daop 6 Yogyakarta Siapkan 8 Kereta Tambahan untuk Mudik Lebaran
N/A • 1 April 2023 22:30
Mengantisipasi kepadatan, PT KAI Daop 6 Yogyakarta menyiapkan 30 kereta api untuk mengakomodir penumpang saat masa angkut lebaran. Jumlah ini terbagi menjadi 22 kereta reguler dan 8 kereta tambahan.
Daop 6 Yogyakarta memprediksi puncak arus mudik lebaran terjadi pada 20 April 2023 dan puncak arus balik pada 30 April 2023.
Meskipun pembelian tiket mudik lebaran masih dikisaran 40%, namun PT KAI Daop 6 Yogyakarta sudah menyiapkan penambahan rute perjalanan termasuk kereta tambahan untuk rute perjalanan kereta api bandara, dari semula 30 perjalanan menjadi 42 perjalanan.
Selain menyiapkan kereta tambahan, KAI Daop 6 Yogyakarta juga menyiapkan program mudik motor gratis. Executive Vice President Daop 6 Yogyakarta, Agus Dwinanto mengatakan pihaknya berharap pemudik yang hendak pulang ke kampung halaman untuk memanfaatkan program mudik motor gratis.
(Firny Firlandini Budi)