Aceh Besar, Kampungnya Rencong

21 February 2020 21:01

Bagi warga asli Aceh, rencong lebih dari sekedar pisau belati. Rencong adalah simbol ketangguhan, perjuangan, kehormatan dan ketaatan kepada ajaran agama. 

Kini rencong yang banyak ditemui di pasaran adalah versi cendera mata. Para pelancong di Aceh, selalu membawa pulang rencong sebagai oleh-oleh bagi kerabat atau dipajang di rumah. 

Semakin banyak wisatawan ke Aceh, makin besar pula permintaan terhadap rencong. Sayangnya jumlah pandai besi perajin rencong di Aceh terus berkurang. 

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
(Hani Handayanti)