12 September 2024 21:58
Menteri Komunikasi dan Informatika, Budi Arie Setiadi kembali menegaskan akun Kaskus Fufufafa bukanlah milik wakil presiden terpilih, Gibran Rakabuming Raka.
"Nanti kita cek. Yang pasti bukan punya Mas Gibran," ujar Budi di Kemenkominfo, Jakarta Pusat, Kamis, 12 September 2024.
Namun saat ditanya siapa sosok di balik akun tersebut, Budi Arie berjanji akan mengumumkan ke publik.
"Kalau tahu yang punya nanti diumumkan. Yang pasti bukan punya Gibran," tegas dia.
| Baca: Kominfo Dapat Tambahan Anggaran Rp10 M untuk Sosialisasi Makan Bergizi Gratis |