NEWSTICKER

Media Group Bagikan 2.000 Paket Daging Kurban ke Masyarakat

N/A • 10 July 2022 16:07

Proses penyembelihan dan pembagian hewan kurban dilakukan di Masjid Nursiah Daud Paloh Kompleks Media Group. Masjid Nursiah Daud Paloh menerima 28 hewan kurban, yakni 14 sapi dan 14 kambing, namun 4 sapi sudah di bagikan dalam keadaan hidup kepada panti asuhan dan yayasan lain.

Bila pada umumnya penegemasan daging hewan kurban menggunakan plastik, beda hal nya dengan yang dilakukan di Masjid Nursiah Daud Paloh ini. Kemasan yang digunakan adalah kemasan boks plastik ramah lingkungan yang dapat digunakan berulang kali. Daging hewan kurban yang akan dibagikan berjumlah lebih dari 2.000 paket daging. 

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow akun google news Metrotvnews.com

(Aditya Putra Pratama)