Timnas Indonesia yang memastikan lolos ke putaran final Piala Asia 2023 tidak bisa beristirahat terlalu lama, jika melihat drawing pembagian pot Piala Asia. Pengundian yang dilakukan oleh Otoritas Sepak Bola Asia atau AFC, menempatkan skuad besutan Shin Tae-yong berada di pot 4 bersama dengan India, Thailand, Tazikistan, Hong Kong dan Malaysia.
Tim Merah Putih berada di pot 4, karena menempati peringkat FIFA paling rendah ketimbang 23 peserta lain sehingga Timnas Indonesia akan menghadapi salah satu dari penghuni pot 1, 2 dan 3. Dengan kondisi tersebut bukan tidak mungkin Timnas Indonesia akan berada satu grup dengan tim-tim kuat seperti Jepang, Korea Selatan, Iran hingga Irak.
Meski begitu pembagian pot yang mengacu pada peringkat di FIFA bisa berubah jika nantinya Indonesia mengajukan diri untuk menjadi tuan rumah.