Kelompok Pecinta Alam Bantu Evakuasi Korban Jatuhnya Helikopter Kapolda Jambi
19 February 2023 19:16
SHARE NOW
Kelompok pecinta alam mambantu proses evakuasi seluruh penumpang helikopter yang yang mendarat darurat di bukit Tamia, Minggu (19/2/2023). Helikopter terpaksa mendarat darurat karena mengalami gangguan cuaca buruk dan jarak pandang terbatas akibat kabut.
Sebanyak 20 kendaraan dikerahkan menuju titik koordinat dari helikopter yang jatuh tersebut. Beberapa orang mulai membangun tenda untuk evakuasi para penumpang.
Menurut informasi warga sekitar, untuk menuju ke lokasi pendaratan darurat tersebut dibutuhkan waktu selama sembilan hingga 10 jam dari Jembatan Pemayung, Kabupaten Batanghari, Jambi, jika ditempuh jalur darat.
Sebelumnya, Kapolda Jambi bersama rombongan berangkat dari Jambi menuju Sungai Penuh pukul 09.25 WIB. Mereka akan melakukan kunjungan kerja, peresmian Kantor SPKT Polres Kerinci dan pengamanan kunjungan Mantan Wapres RI Dr. Drs. H. M. Jusuf Kalla di Kerinci.
Namun pada pukul 11.02 WIB, posko Polda Jambi mendapat laporan dari kru Helikopter yang ditumpangi Kapolda Jambi tersebut mendarat darurat di Desa Tamiai, Kecamatan Batang Merangin, Kabupaten Kerinci.