Peringatan HUT ke-768, Kabupaten Bantaeng Jalin Kerja Sama dengan Universitas Muslim Indonesia
8 December 2022 07:07
SHARE NOW
Puncak Peringatan HUT ke-768 Kabupaten Bantaeng dilaksanakan di Lapangan Seruni dan dihadiri langsung Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman.
Dalam acara tersebut, berbagai kegiatan digelar salah satunya tarian yang diperagakan anak-anak sekolah dasar devile dari setiap kecamatan dan juga tarian kolosal yang menceritakan awal mula Kabupaten Bantaeng terbentuk.
Bupati Bantaeng, Ilham Azikin mengatakan indeks pertumbuhan ekonomi di Bantaeng menjadi yang tertinggi di Sulawesi Selatan yakni 8,86?n menjadikan Bantaeng daerah tercepat yang bangkit pasca pandemi covid-19.
Meski demikian Ilham mengaku masih banyak tugas yang meski dituntaskan seperti indeks pembangunan manusia di sektor pendidikan yang masih menjadi persoalan di Kabupaten Bantaeng hingga saat ini. Maka dari itu di hari jadinya Bantaeng bekerja sama dengan Universitas Muslim Indonesia (UMI) untuk membuka Kampus UMI di Bantaeng.
Dalam kesempatan ini, Gubernur Sulawesi Selatan juga menyerahkan bantuan sebesar Rp7 miliar untuk pembangunan masjid yang sempat terbengkalai.