Presiden Prabowo Kunjungi Lokasi Banjir di Bekasi

9 March 2025 09:31

Menjelang buka puasa pada Sabtu, 8 Maret 2025, kemarin, Presiden Prabowo Subianto secara mendadak mengunjungi lokasi terdampak banjir di Bekasi, Jawa Barat (Jabar). Presiden memantau penanganan dampak banjir secara langsung.

Presiden mengunjungi lokasi banjir di RT 8/ RW 10 Kampung Tambun Inpres, Desa Buni Bakti, Kecamatan Babelan. Desa Buni Bakti yang disebut-sebut nyaris tidak tersentuh oleh pemerintah daerah setempat.
 

Baca: Bekasi Dilanda Banjir 5 Meter, Warga Salah Prediksi dan Kendaraan Tenggelam

Dalam kunjungannya presiden didampingi oleh Sekretaris Kabinet Letkol Teddy Indra Wijaya. Presiden bahkan berbuka puasa bersama di salah satu rumah warga bernama Handan.

Usai mendengarkan keluhuhan warga presiden menelepon beberapa pejabat terkait untuk segera merenovasi fasilitas yang belum berjalan akibat banjir dan memperbaiki sekolah dasar negeri (SDN) 4 Babelan yang terdampak banjir.

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
Viral!, 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(Diva Rabiah)