Luhut 3 Kali Ditegur Jokowi Gegara Kurang Promosikan F1 Powerboat
N/A • 4 February 2023 06:43
SHARE NOW
Pemerintah berhasil menjaring sejumlah sponsor untuk penyelenggaraan ajang balap F1 Powerboat di Danau Toba, Sumatra Utara, pada 24-26 Februari 2023.
Menko Maritim dan Investasi, Luhut Binsar Pandjaitan mengatakan pemerintah terus mempromosikan ajang balap F1 Powerboat Danau Toba, Sumatera Utara. Luhut sudah tiga kali ditegur oleh Presiden Joko Widodo karena promosi F1 Powerboat masih kurang.
Presiden ingin F1 Powerboat dapat mengikuti kesuksesan Moto GP Mandalika. Pelaksanaan F1 Powerboat diyakini dapat meningkatkan kunjungan wisatawan mancanegara sekaligus memperkenalkan keindahan Danau Toba kepada publik Internasional.