22 November 2025 17:40
Petugas Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT) diterjunkan ke lokasi kejadian untuk melakukan penyelidikan terkait peristiwa pendaratan darurat sebuah pesawat di area persawahan di Desa Kertawaluya, Kabupaten Karawang, Jawa Barat. Tim KNKT fokus mengambil data untuk mengungkap penyebab pasti insiden tersebut.
Petugas KNKT langsung melakukan penyelidikan di lokasi pesawat yang mendarat darurat di area pesawahan, tepatnya di Desa Kertawaluya, Kecamatan Tirtamulya, Kabupaten Karawang, Jawa Barat.
Dalam proses penyelidikan, petugas mengambil dokumentasi, memeriksa bagian dalam pesawat, serta membuka penutup mesin pesawat yang berada di bagian depan.
Menurut petugas KNKT, pihaknya hanya mengambil data untuk kemudian akan diteliti lebih lanjut. Penelitian ini bertujuan untuk mengungkap pasti penyebab dari kejadian pendaratan darurat tersebut.
Menanggapi rencana evakuasi pesawat, pihak maskapai Wise Air menyerahkan sepenuhnya kepada pihak asuransi. Penyerahan ini dilakukan mengingat pesawat yang mendarat darurat tersebut telah diasuransikan sesuai prosedur.
Pihak maskapai telah mengirimkan berbagai dokumen persyaratan kepada pihak asuransi agar dapat ditindaklanjuti.
Manager Kualitas Pelayanan Wise Air, Agus Nugraha Sardjani, menjelaskan bahwa operator sebagai pengguna atau yang menjalankan pesawat akan berkolaborasi penuh dengan pihak asuransi.