18 December 2025 19:17
Launching BRI Corporate Rebranding digelar pada Selasa, 16 Desember 2025. Kegiatan ini sebagai langkah transformasi BRI untuk menjangkau ke para nasabah yang lebih luas, termasuk ke para generasi muda.
PT Bank Rakyat Indonesia (BRI) resmi meluncurkan langkah strategis corporate rebranding di ulang tahun ke-130 BRI, sebagai bagian dari transformasi berkelanjutan perusahaan dalam memperkuat relevansi merek, menjawab dinamika kebutuhan masyarakat, serta menegaskan komitmen BRI dalam mewujudkan ambisi rakyat untuk kemajuan negeri.
BRI dinilai perlu melakukan corporate rebranding agar tetap relevan dengan perkembangan zaman. Dalam kesempatan ini, BRI juga melakukan launching warna logo baru yang mengusung Nusantara Blue, ketebalan huruf, serta arsitektur brand lebih terstruktur.
Corporate rebranding ini juga sebagai bentuk kesiapan BRI memasuki fase baru dalam transformasi industri keuangan di tengah perubahan zaman, untuk memperkuat layanan dan meningkatkan pengalaman digital, dan menghadirkan solusi keuangan yang inklusif.
Hadir dengan identitas yang lebih modern, universal, dan inklusif, BRI tetap berpijak pada nilai-nilai utama fondasi perusahaan. BRI tetap konsisten pada pengembangan dan pemberdayaan UMKM, serta menjalankan peran strategis sebagai agent of development.
“Lebih luas itu kita ingin menjadi bank yang universal, lebih modern, lebih inklusif, lebih dekat dengan milenial. Kemudian kita memperluas jangkauan kita, tidak hanya kuat di pedesaan, tapi juga kuat di urban.” kata Direktur Utama BRI, Hery Gunardi, dikutip dari tayangan Prioritas Indonesia, Metro TV, Kamis, 18 Desember 2025.
| Baca juga: UMKM Wajib Tahu! Begini Cara Daftar KUR BRI Online Tanpa Ribet |